Format File Multimedia – Selama ini kita sudah mengenal berbagai macam format file yang digunakan pada file-file multimedia,baik itu file audio maupun file video.Kita dapat memilih format file tersebut sesuai dengan kebutuhan,misalnya disesuaikan dengan player yang support terhadap file yang akan kita putar tersebut.
- Mp3
MPEG Audio Layer 3 yaitu format audio yang paling sering kita temui di ponsel,MP3 dikembangkan oleh seorang insinyur Jerman Karlheinz Brandenburg.MP3 mengurangi jumlah bit rates yang diperlukan dengan menggunakan model psychoacoustic untuk menghilangkan komponen-komponen suara yang tidak terdengar oleh manusia,sehingga file MP3 mempunyai bitrates dari yang rendah yaitu 32 kbits/detik hingga 320 kbits/detik.
- MP4
Merupakan format file multimedia yang dikeluarkan oleh sebuah organisasi MPEG.MP4 dapat dibuka dengan beragam jenis aplikasi diantaranya real one player,pvplayer ataupun smartmovie yang sudah dilengkapi oleh codec mp4.Ekstensi nama berkas jenis MPEG-4 ini banyak menggunakan *.mp4.
- AVI
Audio Video Interlaced pertamakali oleh microsoft pada november 1992 sebagai format multimedia yang menyesuaikan antara audio dengan video.File dengan format AVI dapat dibuka di ponsel dengan menggunakan smartmovie maupun dvixplayer.
- WMV
Windows Media Video sdalah dapat dijalankan oleh Windows Media Player dan player lainnya seperti MPlayer,VLC media player atau Media Player Classic.
- WMA
Ini adalah salah satu format file yang ditawarkan oleh microsoft,WMA sendiri merupakan singkatan dari Windows Media Audio.Dalam soal kwalitas,file dengan format WMA lebih baik dari file dengan format MP3.Namun,ada beberapa portable “MP3” player standalone yang mendukung format WMA.
- 3GP
File video standart yang digunakan pada sebuah ponsel,file ini merupakan hasil dari rekaman video melalui ponsel.Dengan kompresi yang tinggi,3GP memiliki ukuran yang kecil.Jika kamu memiliki video dengan format seperti AVI,MPEG,MP4, FLV,MOV dan lainnya yang berukuran besar dan ingin memasukkannya ke ponsel,maka silahkan mengconvertnya menjadi berformat 3GP terlebih dahulu sebelum memasukkan video tersebut ke ponsel kamu.
- WAV
Waveform Audio Format,yang merupakan salah satu format file multimedia yang digunakan dala ponsel.File dengan format WAV ini biasanya berukuran besar,karena tidak dikompressi.Namun,WAV dapat menampung audio dalam bentuk terkompresi.
- AMR
Adaptive Multimedia Rate,adalah jenis audio codec yang sering kita jumpai atau digunakan dalam perangkat mobile phone.Contoh dari file AMR adalah hasil rekaman pada ponsel.Walaupun kwalitas suara yang dihasilkan kurang bagus,tapi dapat dikonversi menjadi format MP3.
- MIDI
Musical Instrument Digital Interface adalah format file audio yang terdiri dari bunyi alat musik saja.MIDI biasa kita temui ketika pengguna ponsel menggunakan file dengan format MIDI sebagai ringtone.Banyak orang percaya bahwa Standar MIDI File sebagai format distribusi musik akan lebih menarik bagi pengguna komputer karena ukuran file yang kecil.
- AAC
Advanced Audio Coding umumnya memiliki kualitas suara yang lebih baik dibandingkan dengan format populer MP3 dalam bitrate yang sama khususnya pada bitrate di bawah 100 kbit/s.Salah satu piranti yang mendukung penggunaan file dengan format AAC adalah iPhone.
bitrates = besaran data yg dapat ditransfer dari satu lokasi ke lokasi lain dlm telekomunikasi/audio/video.Kita dapat memilih Format File Multimedia mana yang cocok ataupun sesuai dengan piranti yang kita gunakan untuk memutarnya.Jangan sampai sudah menunggu lama mengunduh sebuah file,tapi tidak support dengan piranti yang kita gunakan






Posting Komentar